Destinasi Wisata Pantai Tolanamon, Eksotisme Tersembunyi di Pulau Rote

Destinasi Wisata Pantai Tolanamon, Eksotisme Tersembunyi di Pulau Rote
Destinasi Wisata Pantai Tolanamon merupakan salah satu spot menarik yang wajib kamu kunjungi jika kebetulan bertandang ke Nusa Tenggara Timur (NTT). Pantai satu ini tepatnya berlokasi di wilayah Pulau Rote. Lokasinya berada di sisi selatan Provinsi NTT itu sendiri.

Wisata Pulau Rote sendiri sudah sangat terkenal sejak dulu. Ada banyak sekali panorama alam menarik bisa kamu kunjungi di dalamnya. Terlebih kalau kita bicara pantai. Salah satu pantai eksotis yang wajib kamu kunjungi tersebut adalah Tolanamon. Ada yang pernah mendengarnya?

Pantai satu ini sangat pas untuk kamu kunjungi saat liburan. Terlebih kalau kamu datang bersama keluarga. Dengan berbagai fasilitas di dalamnya, kamu bisa mendapatkan kenyamanan maksimal saat bertandang. Terlebih lagi biaya akomodasi di pantai satu ini sangatlah terjangkau.

Pantai Tolanamon berlokasi pada sebelah selatan Pulau Rote, tepatnya di sebuah Desa bernama Inaoe, Kecamatan Rote Selatan, Rote Ndao, NTT. Pantai satu ini memiliki kualitas ombak sangat bagus karena lokasinya berdekatan dengan Samudra Hindia. Tak heran kalau varian wisata yang bisa kamu lakukan di dalamnya sangatlah beragam.

Fasilitas Umum di Pantai Tolanamon

Karena menjadi salah satu destinasi utama di Pulau Rote, fasilitas di Destinasi Wisata Pantai Tolanamon sangatlah lengkap. Hal ini didukung oleh peran serta pemerintah dalam pengembangan pantai satu ini. Karenanya tak heran kalau jumlah wisatawan yang datang ke dalamnya sangatlah melimpah setiap tahunnya.

Fasilitas pertama bisa kamu dapatkan saat berkunjung ke wisata ini tentunya adalah fasilitas penginapan sangat lengkap. Saat ini sudah ada beberapa hotel berkualitas yang dibangun di sekitaran wisata Tolanamon ini.

Selain fasilitas penginapan berkualitas, wisata Tolanamon juga menyediakan berbagai sajian menu khas Pulau Rote yang bisa kamu coba. Karena berlokasi pada pesisir, tentu saja menu utama adalah menu khas pesisir seperti ikan, kepiting dan makanan khas laut lainnya.

Di sisi lain, Destinasi Wisata Pantai Tolanamon ini juga menyediakan fasilitas umum sangat lengkap seperti tempat ibadah, tempat penyewaan peralatan snorkeling dan berselancar, tempat beristirahat, dan lahan parkir sangat luas.

Hal-Hal yang Bisa Dilakukan di Pantai Tolanamon

Saat kamu berkunjung ke destinasi wisata satu ini, ada banyak hal menarik bisa dilakukan. Sudah tentu inilah menjadi alasan kenapa apa banyak sekali wisatawan datang berkunjung setiap tahunnya. Bahkan para wisatawan yang berkunjung bukan hanya wisatawan domestik tapi juga wisatawan dari mancanegara.
  • Snorkeling
Hal pertama bisa kamu lakukan saat berkunjung ke Destinasi Wisata Pantai Tolanamon ini adalah snorkeling. Percaya atau tidak, di dalam wisata satu ini ada panorama laut yang sangat indah dan sulit untuk dijelaskan dengan kata-kata. Mantapnya kamu bisa dengan mudah menemukan tempat penyewaan alat snorkeling saat berkunjung ke dalamnya.
Berselancar
Karena berlokasi di dekat Samudra Hindia, ombak di sekitaran wisata Tolanamon juga cukup besar. Jadi titik lokasi satu ini sangat pas untuk kamu yang hobi berselancar. Bahkan peselancar yang datang tidak hanya dari dalam negeri saja, ada banyak peselancar luar negeri terutama dari Australia datang ke wisata satu ini.
  • Family Gathering
Memiliki lahan cukup luas, Destinasi Wisata Pantai Tolanamon sangat pas untuk kamu yang hendak mengadakan acara family gathering. Dengan fasilitas yang sangat lengkap di dalamnya, family gathering juga bisa dilakukan secara indoor maupun outdoor.
  • Bulan madu
Dikelilingi oleh banyak hotel berkualitas, wisata satu ini juga sangat pas untuk dikunjungi oleh kamu yang hendak berbulan madu. Dengan panorama yang sangat indah di dalamnya, kami pastikan bulan madu kamu akan jauh lebih berkesan. Kamu akan betah berlama-lama di dalamnya.
Spot foto prewedding

Hal terakhir bisa kamu lakukan adalah melakukan foto prewedding. Seperti sudah kita bahas sebelumnya, wisata satu ini memiliki foto sangat indah dan sangat pas untuk dokumentasi prewedding kamu. Pemandangannya juga sangat instagramable.

Tolanamon memiliki sunset sangat bagus juga. Kombinasi sunset dengan panorama alam yang sangat eksotis tentunya menjadi salah satu alasan kenapa kamu harus mengunjunginya nanti. Diprediksi oleh para pakar pariwisata, destinasi Wisata Pantai Tolanamon ini akan menjadi primadona wisata NTT kedepannya.

Post a Comment for "Destinasi Wisata Pantai Tolanamon, Eksotisme Tersembunyi di Pulau Rote"